Informasi seputar Mobil Remote control

Wednesday, July 10, 2013

RC Drift Toyota Yaris Skala 1:14 4WD

Toyota Yaris atau yang dari negara asalnya di sebut Vitz tentunya mobil yang banyak dijumpai dijalanan indonesia, Mobil jenis hatchback terkecil dari Toyota ini mulai masuk pasaran Indonesia sejak 2006 dengan seri awal model E.

Untuk Mobil RC Drift toyota Yaris mengusung detail body mendekati mobil aslinya akan tetapi untuk jenis ini lebih banyak di hiasi dengan variasi cat grafis khas mobil balap yang tidak banyak dikenal sebagaimana toyota yaris yang ada di Indonesia.

Mengusung sistem 4 Wheel Drive / sistem penggerak 4 roda (model sistem gardan) dengan desain kecepatan mencapairata-rata 15 km/h. sementara dari daya yang digunakan adalah battrey 7,2V dengan kapasitas 700 mAh.

Untuk body yang digunakan mengunakan Flexible polyuthrane body, (body lentur) dimana lebih menarik dengan tampilan grafis motif garis dengan kombinasi angka. Untuk Remote yang digunakan jenis model pistol, dengan jarak jangkauan radio up to 20 meter.

Untuk mempercantik tampilan dari mobil rc drift ini sudah dilengkapi dengan Lampu LED kolong variasi dimana untuk jenis warna lampu berwarna merah dan biru. Dalam mendukung drifting mobil rc ini dilengakapi dengan ban drift tipe plastik dimana jenis ban tipe ini bisa digunakan untuk drifting di medan aspal , karpet maupun di keramik. 



1 comments: